TN.BOGOR l — Dewan Kesenian Kabupaten Bogor (DKKB), mengadakan giat Parade Pentas Seni DKKB di Lobby Vivo Mall Sentul Bogor, Selasa 29 November 2022.
Beberapa komite ambil bagian dalam even ini. Seperti Komite Seni Tari, Musik, Seni Peran, Sastra, dan juga Seni Rupa.
Putra Gara selaku Ketua DKKB dalam sambutannya mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah dalam upaya menggairahkan kegiatan berkesenian di Kabupaten Bogor khususnya, Jawa Barat Umumnya.
Acara yang dipandu oleh MC Julia Basri yang juga seorang dosen sekaligus fasilitator literasi nasional asal Bogor ini berjalan cukup komunikatif dan seru.
Untuk Komite Sastra, parade baca puisi dimeriahkan oleh Maja Yusirwan Budayawan Bekasi yang lebih populer dipanggil Aki Maja, Herman Syahara, Mitha Katoyo, Dema, Sundari, dan Rd. Nanoe Anka.
Selain parade baca puisi, beberapa penampil silih berganti menampilkan kebolehannya, Penampil terdiri dari lintas usia mulai anak kecil hingga orang tua. Acara yang digagas DKKB Kabupaten Bogor ini bisa dikatakan sebagai upaya membangkitkan kembali marwah berkesenian di Kabupaten Bogor.
Komite Seni Rupa melukis bersama di atas kanvas ukuran 130 x 70 cm. Beberapa perupa Bogor turut menggores bersama seperti Dara, Yudi, Tanjung, Tunggul, Ken Bangun, dari Marwan.
Menurut Gara, berkesenian adalah suatu cara melembutkan hati dan menjalin silaturahmi. Pada sesi akhir dari DKKB memberikan sertifikat bagi semua penampil.
“Khusus bagi siswa sertifikat tersebut nantinya dapat digunakan sebagai persyaratan pendaftaran masuk sekolah melalui jalur prestasi non-akademik,” terang Gara.
Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com