Alfamart Dukung Pemberdayaan Rumput Laut Nusa Penida

Reporter: IRFAK
Editor: DM
Alfamart dukung pemberdayaan rumput laut nusa penida Bali
Alfamart dukung pemberdayaan rumput laut nusa penida Bali

BALI, transnews.co.id – Alfamart mendukung pemberdayaan rumput laut di Nusa Penida Kabupaten Klungkung Provinsi Bali dengan memberikan pelatihan pengelolaan rumput laut menjadi produk bernilai jual tinggi seperti puding, selai maupun produk lain berupa sabun atau kosmetik.

Selain itu Alfamart juga memberikan pelatihan manajemen ritel kepada puluhan pelaku UMKM setempat di Virgin Beach Restaurant Nusa Penida.

Melalui kegiatan yang merupakan bagian dari CSR Alfamart tersebut diharapkan peserta bisa meningkatkan nilai ekonomis di bidang pengolahan rumput laut maupun produk UMKM.

BACA JUGA :  Posyandu Kolaborasi Alfamart dan Cussons Indonesia Sasar Lombok Timur 

General Manager Corporate Communications Alfamart, Rani Wijaya, mengatakan materi yang diberikan Alfamart kepada peserta berisi seputar bagaimana meningkatkan kemampuan peserta baik di bidang pengolahan rumput laut atau menjadikan produk olahan rumput laut tersebut nantinya bisa menjadi produk UMKM yang bisa merambah ritel modern khususnya Alfamart.

“Harapannya agar bisa memenuhi standar produk yang dipatok ritel modern. Antara lain packaging, teknik produksi yang bermutu dan higienis. Bahan baku yang berkualitas untuk menghasilkan produk yang diterima pasar hingga syarat kelengkapan produk UMKM seperti izin BPOM, PIRT, halal, dan sebagainya,” kata Rani.

BACA JUGA :  Pemkab Jember Sangat Mengapreasi atas Keterlibatkan Alfamart, dalam Medukung Pasar Murah Ramadhan

Alfamart lanjutnya juga ingin lebih memberikan kontribusi pada masyarakat, bukan hanya untuk menyediakan kebutuhan masyarakat sehari-hari, tapi juga memajukan UMKM.

General manager Corporate Communications Alfamart Rani Wijaya bersama kepala Dinas PMPTST.I Made Sudiakarjaya
General manager Corporate Communications Alfamart Rani Wijaya bersama kepala Dinas PMPTST.I Made Sudiakarjaya

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait