Jakarta, TransNews.co.id-Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan Isnawa Adji, bersama Kepala Suku Dinas (Kasudin) Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Selatan (Jaksel) Mustajab, Camat Tebet Dyan Airlangga dan para lurah, meninjau sejumlah titik yang dinilai rawan genangan, saat hujan turun, Minggu (24/1/2021).
Sebelum peninjauan berlangsung, Wakil Wali Kota Administrasi Jakarta Selatan memberikan arahan kepada para lurah dan camat di Kecamatan Tebet, agar selalu berkoordinasi dengan UKPD terkait, dan pastikan titik-titik genangan yang sering terjadi dipantau.
Sejumlah lokasi yang ditinjau oleh Wakil Wali Kota Jaksel yaitu Kali Baru yang banyak jembatan tidak berfungsi, sehingga berpotensi mengganggu aliran air. Kemudian peninjauan dilanjutkan ke saluran air di Stasiun Tebet, dan PHB Tebet di Jalan Asem Baris.
Selain itu, Wakil Wali Kota juga meninjau kegiatan pengerukan di Kali Ciliwung di Kebon Baru, lalu mengecek kondisi di Balai Kartini, serta depan Dinas Pendidikan DKI Jakarta, dan juga meninjau kegiatan penggalian utilitas di Jalan Gatot Subroto segman Rasuna Said Pancoran.(*)Editor:Nas