APBN Sediakan 125 Milliar, Untuk Penataan Tujuh Lokasi Kota Kupang NTT

“Tahapan pengerjaannya akan segera dimulai 2021,maka untuk itu pemerintah kota Kupang akan segera memastikan kesiagaan lokasi.Untuk itu diperlukan koordinasi kepada kepala wilayah(lurah/Camat) di masing-masing lokasi akan dilakukan pembangunan tahap dua,”ungkap Jefri.

Jefri menegaskan,kesiagaan yang perlu dilakukan antara lain,memperhitungkan adanya tanah milik masyarakat yang mungkin masuk dalam rencana pembangunan.

“Untuk itu himbauan dari Walikota akan terus berkoordinasi dan memastikan agar tidak ada pihak yang dirugikan dari pembangunan ini,”tuturnya.

Jefri berharap untuk semua lapisan Masyarakat,khususnya diwilayah yang akan dibangun perlu mendukung niat baik pemerintah untuk menata dan mempercantik kota Kupang.

Menurutnya perlu bekerja sama dan mendukung semua lapisan Masyarakat bersinergi dengan pemerintah agar pembangunan di kota Kupang dapat berjalan lancar.

“Kami minta kepada aparat tingkat bawah,RT/RW,Lurah dan Camat berkoordinasi dan mensosialisasikan hal ini dengan baik kepada masyarakat kita,”ucapnya.

Secara gamblang Walikota Kupang menjabarkan khusus gerbang masuk kota, desgnnya bukan sekedar memasang Plang atau gapura bertuliskan Selamat Datang semata,namun akan dibangun gerbang besar yang dilengkapi dengan taman area bermain atau rest area yang bisa menjadi tempat rekreasi bagi warga.

Kata Jefri,kita ingin menunjukan kepada setiap masyarakat pengunjung atau wisatawan bahwa inilah kota Kupang yang super indah dan modern.

“Kita bercita-cita ingin mewujudkan kota Kupang sebagai kota terindah di kawasan Timur Indonesia,Saya selalu optimis kita dapat mewujudkan hal ini,” pungkas Walikota.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com