Bank BRI Salurkan TJSL ke Musala Universitas Pancasila

Reporter: Ade Febri
Editor: Luki Leonaldo

Jakarta – Bank BRI cabang Depok menyalurkan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). TJSL ini dulu bernama Corporate Social Responsibility (CSR). Bank BRI kali ini memberikan bantuan TJSL berupa renovasi musala di Fakultas Hukum Universitas Pancasila.

Pemimpin Cabang Bank BRI Depok, Yuliyanto menjelaskan, bantuan berupa renovasi musala dilakukan guna memaksimalkan fungsi sarana ibadah. Terlebih dilingkungan pendidikan yaitu kampus Universitas Pancasila.

BACA JUGA :  BRI KC Bekasi Siliwangi Undi Panen Hadiah Simpedes Periode 2

“Diharapkan renovasi musala ini bisa membuat nyaman para jamaah yang beribadah didalamnya,” ungkapnya.

Yuliyanto menuturkan, BRI sebagai Bank BUMN, perusahan yang bergerak dalam bidang perbankan serta pelayanan publik, berusaha memberikan yang terbaik untuk masyarakat sekitar.

“Dalam bidang Rohani dan pendidikan BRI juga berusaha memberikan pelayanan dengan setulus Hati,” tegasnya.

Tak hanya bidang rohani, Bank BRI juga selalu berupaya membantu lingkungan sekitar yang membutuhkan di berbagai bidang.

BACA JUGA :  BRI Kramat Jati Salurkan CSR Hewan Qurban ke Masjid Al-Amin

“Tentunya semua disesuaikan dengan kebutuhan serta kapasitas Bank BRI didalamnya,” tutupnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *