Bappeda Jatim Koordinasikan Program Kesejahteraan Anak Tahun 2025 Bersama UNICEF

Reporter: HADI M
Editor: DM
SURABAYA, transnews.co.id - Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Jatim, Kukuh Trisandi (tengah) saat memimpin Rakortekda Program Kerja Sama Pemerintah RI dengan UNICEF di Lt.3 Ruang Konsultasi Publik, Bappeda Jatim, Surabaya, Rabu (26/2/2025).
SURABAYA, transnews.co.id - Kepala Bidang Pemerintahan dan Pembangunan Manusia Bappeda Jatim, Kukuh Trisandi (tengah) saat memimpin Rakortekda Program Kerja Sama Pemerintah RI dengan UNICEF di Lt.3 Ruang Konsultasi Publik, Bappeda Jatim, Surabaya, Rabu (26/2/2025).

Hasil dari Rakortekda kerja sama dengan UNICEF ini, Kukuh membeberkan, bahwa akan dibawa ke tingkat nasional minggu depan. “Kami akan sampaikan terkait dengan isu permasalahan, best practice, maupun usulan-usulan, itu akan kita bawa ke Rakor Tekda tingkat nasional. Minggu depan, insya Allah, akan dilaksanakan oleh Kemendagri. Jadi Insyaallah, hasil ini kita bawa ke pusat untuk kita laporkan. Jadi akan ada koordinasi secara nasional oleh Kemendagri,” beber Kukuh.

Ia menuturkan, Rakortekda di tingkat Provinsi Jawa Timur dengan UNICEF ini merupakan salah satu bentuk komitmen Pemprov Jatim dalam mendukung UNICEF. “Saya kira rakor ini sangat penting. Di tengah-tengah efisiensi anggaran, saya kira tidak ada masalah. Kita mau melaksanakan, kayak sekarang kita laksanakan mau daring maupun luring, kita nggak masalah. Yang penting kita bisa ketemu dengan stakeholder tadi, dengan mitra, dengan OPD, dengan kompeten kota, untuk bisa mengoordinasikan ini semua. Karena yang tahu masalah kan mereka,” tutur Kukuh.

BACA JUGA :  Menteri Menkomdigi Meutya Hafid Resmikan AI Center Universitas Brawijaya

Harapannya melalui Rakortekda ini, Kukuh mengatakan, semoga ke depan bisa menemukan isu-isu permasalahan, bisa menyepakati isu dari hasil diskusi yang dilakukan, dan melakukan best practice, sekaligus menyepakati bersama langkah-langkah apa yang belum dilakukan. “Jadi koordinasi ini sifatnya kita menyatukan semua pihak dalam satu kesepakatan yang nanti harapannya bisa kita laksanakan bersama-sama. Sebagai awal dari pelaksanaan program UNICEF di tahun 2025,” harap Kukuh.

BACA JUGA :  Mulai 22 Januari, Bandara Juanda Jadi Entry Point Kepulangan WNI/PMI/WNA

Diketahui Rakortekda ini juga dihadiri beberapa jajaran UNICEF seperti, Kepala Operasional Kantor Wilayah UNICEF Indonesia Marcella Christina, dan Pejabat Sementara Chief Field Office UNICEF Jawa Timur, Armunanto.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *