Batujaya Dikepung Banjir, Air Masuk Kepemukiman dan Merendam Area Pasar

Air Masuk Ke Rumah yang ditempati oleh kedua warga Lansia H.Nana dan Hj.Siti Romlah di dusun Kerajan satu.

Karawang, Transnews.co.id – Akibat intensitas hujan yang tinggi diiringi dengan suara petir yang keras,bergema membuat masyarakat setempat ketakutan hingga menjadikan suasana was was,penuh dengan kehawatiran terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Derasnya hujan dengan intensitas tinggi membuat permukiman, pertokoan masyarakat sekitar pasar, DTP puskesmas Batujaya,Dusun Kerajan Dan Dusun pasar Desa Batujaya Kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang Jawa Barat Terendam Air.

Menurut salah seorang warga yang mendiami rumah dipinggir area Pasar Tradisional Desa Batujaya,Kondisi yang diakibatkan hujan deras dari jam 3 sore Selasa (18/1/2022) genangan air didalam rumah hingga diatas lutut orang dewasa.

BACA JUGA :  Masuki Musim Penghujan, DPUPR Petakan Titik Banjir dan Longsor di Kota Depok

Para pedagang DiArea Pasar Tradisional Banyak yang Tutup karena dagangannya terendam air, Air Akibat hujan masuk keprtokoan yang mengakibatkan berdampak kepada mata pencaharian komunitas pedagang pasar.

Intensitas hujan kali ini benar-benar extrem,permukiman warga yang biasanya Air tidak masuk kedalam rumah Identik dataranya tinggi.

Hujan kali ini memasuki hingga kedalaman rumah menggenagi salah satunya rumah yang didiami warga lansia Pak H.Nana Dan Hj.Siti Romlah yang bersebelahan dengan DTP Puskesmas Batujaya,air masuk kedalam rumah bahkan kapenjuru kamar.Ujar BR.18/1-2022.

BACA JUGA :  Dirjen Dukcapil: Optimalkan Pelayanan Adminduk secara Online di Karawang

Menurut MM dari pihak Jawara Jaga Kampung (Jajaka) Kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang, banjir yang mengakibatkan merendam permukiman warga Dan pertokoan Pasar Tradisional Desa Batujaya diduga karena sarana drainase yang harus difasilitasi diajukan oleh pemerintah Desa Dan Kecamatan Kepemerintah Kabupaten.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait