” Alhamdulilah, terima kasih ya allah saya bisa berangkat memenuhi panggilanmu. Terima kasih pula kepada Ibu Hj Anita dan pemda, saya tidak menyangka, ” Ujar Ambu Mamah.
Hj. Anita Sincayani saat ditemui awak media mengungkapkan bahwa Ibu Mamah benar seorang jompo yang tidak mampu, dia suka rajin memakmurkan pengajian dan mengurus pengajian yang berada di wilayah Kecamatan Cugenang, Sejak dari dulu Hj. Anita Sincayani tinggal di wilayah tersebut sampai sekarang.
“Ibu Mamah ini sudah ditinggal suaminya dan sekarang tinggal bersama anak dan cucunya. Maka dari itu Ibu Mamah layak untuk diperhatian dan diberi bantuan oleh Pemerintah Kabupaten Cianjur,” Terangnya. (Mal/Nas)