Cianjur,transnews.co.id- Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Cianjur Jawa Barat, menggelar Bimbingan Tehnik peningkatan berbahasa Inggris di lingkup Pemda Cianjur.
Kegiatan tersebut di buka resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Cianjur, H. Aban Subandi,di Aula Bumi Ciherang Pacet Cianjur. 28/11/19.
Kegiatan digelar dalam rangka untuk meningkatkan kemampuan berbahasa inggris para pejabat structural dilingkungan pemerintah Kabupaten Cianjur .
Sekretaris Daerah Kabupaten Cianjur mengatakan, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah merupakan unsur pelaksana tugas di bidang kepegawaian peningkatan sumber daya manusia.
Salah satunya, Cianjur kaya akan potensi dan pesona wisata untuk di kembangkan kedepan dipandang perlu kemampuan fasih berbahasa inggris bagi para pejabat khususnya.
“Bahkan tak kalah pentingnya kaitan dengan menyambut investor bagi perkembangan ekonomi di Cianjur kedepan,”ujar Sekda dalam sambutannya.
Sekretaris Daerah berharap peserta bisa memanfaatkan waktunya selam tiga hari tersebut untuk konsen terhadap materi yang disampaikan.
“Walau demikian juga tidak mengganggu tugas harian sebagai pelayanan masyarakat, harus dapat mensiasatinya dengan baik,”pesan Sekda.
Sementara itu Hj. Nenden Nurjanah selaku Panitia pelaksana kegiatan BKPPD Kab Cianjur,Hj.Nenden Nurjaman menjelaskan kegiatan itu berlangsung selama tiga hari terhitung dari hari Kamis 28- sabtu 30 November 2019.
Peserta berjumlah 100 orang terdiri dari para pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Cianjur.