Surabaya, Transnews.co.id – Guna mencegah agar penyebaran varian Omicron tidak meluas di Jawa Timur, BPBD Jatim bersama sejumlah OPD dan relawan di Surabaya melakukan sterilisasi Covid-19 dalam bentuk penyemprotan disinfektan dan pembagian masker di Terminal Purabaya, Sidoarjo, Rabu (2/2/2022).
Puluhan personel gabungan, yang terdiri dari Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD, Tim Srikandi BPBD, Tim Trenggana Satpol PP, Petugas Dishub Jatim dan sejumlah relawan melakukan penyemprotan disinfektan dan membagikan ribuan masker kepada pengguna angkutan bus antar kota dalam provinsi (AKDP).
Sebelum melakukan aksi penyemprotan dan pembagian masker, Tim Gabungan OPD Pemprov Jatim mengawali kegiatannya dengan apel pasukan di area pemberangkatan bus.
Kalaksa BPDB Jatim, Budi Santosa usai aksi membagikan masker menjelaskan, penyemprotan disinfektan dan pembagian masker ini dilakukan dengan melibatkan unsur pentahelix, mulai dari kalangan Dishub Jatim, Satpol PP Jatim, TNI, Polri, dan sejumlah relawan, di antaranya Komunitas Jogoboyo, Gus Durian, serta elemen masyarakat Jatim lainnya.
Langkah tersebut, menurutnya, merupakan tindak lanjut dari Apel Pamor Keris (Patroli Motor Penegakan Protokol kesehatan di Masyarakat) bersama Gubernur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jatim dan Pangdam V Brawijaya, di lapangan Makodam Jatim, beberapa waktu lalu.
“Yang kita lakukan ini merupakan bagian dari tindaklanjut Apel Pamor Keris dengan penegakan 3M (Menjaga Jarak, Memakai Masker, Mengurangi Mobilitas) dan 3T (Testing, Tracing, Treatment),” kata Budi Santosa.