“Apalagi, pasca disahkannya Undang-Undang (UU) Nomor 11 Tahun 2006 Tentang Pemerintahan Aceh, Aceh memiliki peluang dan instrumen yang dapat dimanfaatkan untuk membangun perekonomian secara berkesinambung,” jelasnya.
Kegiatan tersebut akan menghadirkan 500an tamu undangan dari berbagai elemen masyarakat dari berbagai profesi, disiplin ilmu dan akan dilangsungkan di Kantor BPPA, Jalan Soeroso, No. 14, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat.
“Diharapkan, berbagai elemen masyarakat Aceh dapat hadir pada kegiatan itu dan memberikan masukan bersifat konstruktif demi pembangunan Aceh lebih baik,” jelas Almuniza.*** (Gara)