Bupati Buleleng Dukung Upaya Pembinaan di Lapas Kelas IIB Singaraja

Buleleng, Transnews.co.id – Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana mendukung penuh segala upaya, terobosan dan inovasi yang dilakukan dalam hal pembinaan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Singaraja.

Hal tersebut disampaikannya saat memberikan sambutan pada acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja di Gedung Wanita Laksmi Graha, Jumat (24/12/2021).

Kepala Lapas Kelas IIB Singaraja yang sebelumnya dijabat oleh Mut Zaini digantikan oleh I Wayan Putu Sutresna dari Rumah Penyimpanan Barang Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas I Denpasar.

BACA JUGA :  Jelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Buleleng Instruksikan Jajaran Bekerja Lebih Disiplin

Agus Suradnyana menjelaskan, pembinaan di Lapas menjadi hal yang sangat penting. Lapas merupakan bagian dari lembaga penegak hukum yang sangat penting artinya. Dalam upaya rangkaian penegakan hukum yang bertujuan untuk membina warga binaan, sehingga diharapkan nantinya warga binaan dapat diterima di lingkungan masyarakat secara wajar, dan dapat berperan aktif dalam pembangunan.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng senantiasa mendukung dan membantu serta membuka ruang informasi terkait upaya pembinaan terhadap warga binaan Lapas Kelas IIB Singaraja. Untuk itu kerja sama yang telah terjalin tetap dijaga dan ditingkatkan.

BACA JUGA :  Peduli Lingkungan, TNI AL Denpasar Bersih-bersih Pantai Yeh Gangga Hingga Lepas Tukik

Kepada Kalapas yang baru diharapkan agar amanah yang dibebankan sebagai bentuk tugas dan tanggung jawab yang telah diberikan agar dapat dilaksanakan dengan peningkatan kinerja dan disiplin. Demi mencapai prestasi yang cemerlang.

“Selamat bekerja semoga diberikan kekuatan lahir dan batin dalam melaksanakan tugas sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” ucap Agus Suradnyana.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait