Bupati Jember Perkenanalkan Aplikasi New PLN Mobile

Jember, Transnews.co.id – Bupati Jember H.Hendy Siswanto perkenalkan Aplikaksi New PLN mobile bersama Jajaran Pemkab Jember Dengan General Manager PLN Unit Induk Jawa Timur Adi Priyanto membuka acara penyerahan Virtual Charity Run and Ride 2021 Yang diselenggarakan di Balai Desa Karanganyar Desa Karanganyar, Kecamatan Ambulu Kabupaten Jember, Selasa (26/09/2021).

Dalam Acara Tersebut turut hadir jajaran Pemkab Jember, jajaran satgas Covid 19 Jember, muspida kecamatan wuluhan, perwakilan PLN unit induk jawa timur, perwakilan PLN unit Jember, perangkat desa karangganyar serta para warga.

BACA JUGA :  BPN Jember Bersama Kadis PU Cipta Karya Serahkan 300 Sertifikat PTSL

Dalam sambutannya Kepala Unit PLN Induk Jawa timur Adi Priyanto mengatakan Program Donasi Mobile Virtual Charity Run and Ride 2021, Merupakan Program inovasi dari PT.PLN Persero yang akan memudahkan kita untuk melakukan kegiatan berlari dan berkendara dengan cara daftar di aplikasi virtual yang sudah disediakan.

” Bapak ibu yang saya hormati Program Mobile Virtual Charity Run and Ride 2021 merupakan sebuah inovasi dari PT. PLN Persero untuk kita bisa berolahraga dengan cara daftar secara aplikasi virtual sekaligus beramal yang mana setiap kita berlari akan kita konfersikan Rp.40.000/KM dan juga bersepeda akan kita hitung perkilonya dikonfersikan dengan Rp.35.000/KM yang mana Kesemuanya akan kita donasikan kepada masyarakat yang kurang mampu / Prasejahtera di wilayah jawa timur,” ungkap Adi Priyanto dalam sambutannya.

BACA JUGA :  Pelantikan Pengurus Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia Ranting Kecamatan Puger Kabupaten Jember

Acara tersebut berlangsung mulai tanggal 20 Oktober 2021 dan akan di akhiri 7 November 2021 dalam rangka HUT ke 76 PT PLN Persero, yang mana pada tahun lalu berhasil mengumpulkan sumbangan sebesar 6,1M.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait