Bupati Serdang Bedagai Buka Jambore Cabang IV Pramuka

Tebing Syahbandar, Transnews.co.id – Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H Darma Wijaya selaku Ketua Majelis Pembimbing Gerakan Pramuka Kabupaten Sergai, Kamis (17/03/2022) membuka kegiatan Jambore Cabang IV Pramuka Kabupaten Sergai di Lapangan Perkebunan Paya Pinang, Desa Paya Pinang Kecamatan Tebing Syahbandar.

Mengawali sambutannya, Bupati H Darma Wijaya menyampaikan bahwa ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang cukup pesat pada era globalisasi. Akan tetapi manusia tetap menjadi faktor utama kemajuan tersebut. Oleh karenanya, semua diawali dari membangun manusia yang bermental kuat, berkarakter mandiri, berakhlak mulia, inovatif dan kreatif.

BACA JUGA :  Dongkrak Perekonomian Masyarakat, Bupati Sergai Lakukan Pertemuan dengan Pengelola Wisata Pantai

Lebih lanjut disampaikan Bupati bahwa pembangunan kaum muda bukan sekedar menjadi manusia yang cerdas saja, namun berbudi luhur, pribadi yang tangguh, hidup dalam kerukunan dan kekompakan serta bersatu menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan.

“Menjadi perhatian kita bersama bahwa karakter anak muda dan para pelajar yang terkikis era globalisasi, tentu mempengaruhi sikap santun yang mulai berkurang. Rasa hormat terhadap guru dan orang tua mulai tergerus. Untuk itulah sangat penting menanamkan pendidikan karakter bagi anak melalui berbagai kegiatan positif,” terang Bupati.

BACA JUGA :  Dongkrak Perekonomian Masyarakat, Bupati Sergai Lakukan Pertemuan dengan Pengelola Wisata Pantai

Salah satu kegiatan tersebut, kata Bupati lagi, adalah menggelar kegiatan Jambore Pramuka. Jambore ini merupakan kegiatan rekreasi edukatif di alam terbuka seperti bentuk perkemahan besar yang diisi dengan berbagai kegiatan dengan menitikberatkan pada pengembangan diri peserta yang terdiri atas bidang mental, fisik, intelektual, spiritual dan sosial.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait