Sedangkan untuk pembangunan jalan Frontage Road ruas Waru mulai dari Pabrik Paku hingga Aloha akan dikebut pembangunanya tahun 2023. Untuk mempercepat pelaksanaannya proyek tersebut, tahun ini Dinas PU Bina Marga SDA sudah memproses pembebebasan lahannya.
Dwi Eko Saptono Plt.Kepala Dinas PU Bina Marga dan Sumber Daya Air kabupaten Sidoarjo saat dikonfirmasi Transnews .co.id , Kamis (19/5/2022) terkait progres pembebasan lahan jalan Frontage Road ruas jalan Pabrik paku – Waru hingga Bundaran Aloha menuturkan, bahwa
Jumlah lahan yang telah dibebaskan ada 12 peta bidang. Itu termasuk peta bidang di Delta Sari Waru jumlahnya ada 5 bidang. Kemudian 7 bidang ada di Gedangan, Tutur Dwi
Masih merurut Dwi , bahwa dari ke-12 peta bidang tersebut, pihaknya sudah siap untuk melakukan proses ganti rugi.
Targetnya proses ganti rugi tersebut, tuntas sebelum penandatanganan perjanjian kontrak kerja dengan pihak ketiga yang menggarap proyek frontage tersebut. Sejauh ini berjalan sesuai rencana dan dalam waktu dekat kami akan koordinasi lagi dengan BPN untuk membahas progres, ujar Dwi.(hd)