Camat Jagakarsa Komandoi Penanganan Banjir Wilayah Srengseng Sawah


Jakarta, transnews.co.id- Camat Jagakarsa H. Alamsyah komandoi langsung penanganan terdampak banjir di Jl. Setiabudi RT 011/RW 08 dan RPTRA Betawi Ngumpul Setu Babakan Rt 006/05 Srengseng Sawah Jagakarsa, Jakarta-Selatan,Selasa (25/2/2020).

Curah hujan yang terjadi sejak kemarin mengakibatkan debit air yang tinggi di Kali Baru Cabang Tengah merendam beberapa wilayah di kelurahan Srengseng Sawah mengalami kebanjiran dengan ketinggian air bervariasi antara 10 sampai 30 cm.

Data yang berhasil dihimpun dilapangan menyebutkan untuk Wilayah Rt.011/08 Jumlah KK = 75 KK,Jumlah rumah kerendam 60 rumah Jumlah pengungsi nihil

Untuk wilayah RPTRA Betawi Ngumpul
Ketinggian air kali yang berada disebelah RPTRA tersebut mengakibatkan RPTRA untuk sementara ditutup.

Saat ini pemantauan dan penganan banjir sedang di lakunan yang di komandoi langsung oleh Camat Jagakarsa Beserta Jajarannya di dampingi oleh Adhi Suryo, S.Sos Lurah Srengseng Sawah beserta Staff, Kasatgas Pol PP, Thayeb LMK 08, FKDM Kel, PPSU, SDA, Dokter Puskesmas, Damkar, Bhabinkamtibinsa, dan Warga Masyarakat.

Dalam kesempatan itu Alamsyah menghimbau ke pada warga masyarakat yang rumahnya masih terendam banjir untuk tetap selalu waspada jika debit air meningkat kembali.

“Jaga keselamatan dari bahaya listrik dan kesehatan, serta jangan lupa
Menjaga rumah dan barang-barang dari pemanfaatan orang yang tidak bertanggung jawab dalam memanfaatkan banjir ini,”himbau Camat (TJP )

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com