Cegah Corona Tidak Meluas: Pemprov Jabar Keluarkan Maklumat Tidak Mudik Tidak Piknik

KOTA BANDUNG Transnews.co.id-Untuk mencegah agar penyebaran Covid-19 tidak semakin meluas ke seluruh wilayah di Jabar,Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat memutuskan mengeluarkan maklumat untuk tidak mudik dan tidak piknik kepada seluruh warga Jawa Barat.

Maklumat ini dikeluarkan melalui Surat Edaran No.360/49/Dishub ditujukan kepada para Bupati dan Walikota di Jawa Barat.

Sekretaris Daerah Jawa Barat, Setiawan Wangsaatmaja, melalui pesan release yang diterima redaksi, Senin sore 30/3/2020 menjelaskan, maklumat ini dikeluarkan dengan tujuan agar penyebaran virus korona (COVID-19) di Jawa Barat tidak semakin meluas yang dapat menimbulkan korban jiwa, kerugian harta benda, dampak psikologis di masyarakat serta berpotensi mengancam kehidupan dan penghidupan masyarakat,”terang Sekda.

Sekda menekankan, melalui maklumat ini, kepada para bupati dan wali kota di Jawa Barat,saat menjelang bulan suci ramadan 1441 H, diminta untuk menyampaikan edaran, dan maklumat secara massif kepada seluruh lapisan masyarakat untuk tidak mudik, dan tidak piknik dengan memanfaatkan unsur kewilayahan masing-masing hingga tingkat terkecil yaitu RW/RT.

“Para ketua RT setempat diminta melakukan pendataan terhadap pendatang yang melaksanakan mudik ke wilayahnya untuk selanjutnya ditetapkan sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP),” terang Setiawan.

Ditegaskan Sekda,jika masih ada warga masyarakat yang tetap melaksanakan aktifitas mudik, Pemerintah Provinsi Jawa Barat meminta para Bupati dan Wali Kota mengintruksikan jajaran di bawahnya untuk segera melakukan pendataan untuk keperluan pengawasan (surveilance), penelusuran (tracking), pelacakan (tracing), dan pembatasan gerak (fencing) di kemudian hari.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com