Cegah Klaster Libur Panjang: Sudin KKP Jaksel Gelar Pelatihan Gemar Cocok Tanam

Jakarta, TransNews.co.id-Suku Dinas (Sudin) Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Jakarta Selatan mengadakan Pelatihan Gemar Bercocok Tanam.

Kegiatan pelatihan diikuti oleh sekitar 50 peserta di Balai Penyuluhan Pertanian Ragunan (BPP), Jakarta Selatan, Jumat (30/10/2020)kemarin.

Edukasi diberikan kepada masyarakat langsung di lapangan dengan menerapkan protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak).

Menurut petugas Sudin,tujuan digelarnya pelatihan tersebut yaitu, untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat mengenai bertani, terutama di kota besar seperti Jakarta ini.

“Selain itu, juga dimaksudkan agar masyarakat tidak mudik atau berwisata ke luar Jakarta, karena bisa menjadi potensi terjadinya klaster baru saat libur panjang,”jelasnya.

Dikatakannya,pelatihan yang diberikan yaitu tentang sambung pucuk Pohon Alpukat Cipedak, kemudian menanam tanaman palawija seperti jagung manis dan kacang panjang, serta panen sayuran kangkung dan bayam.

“Pelatihan tersebut diikuti kurang lebih 50 peserta yang dibagi dalam lima grup,”pungkasnya.***

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com