Morut, Sulteng, TransNews.co.id – Satuan Gugus Tugas (Satgas) Penanggulangan Wabah Virus Corona Morowali Utara (Morut) gelar aksi sosialisasi wajib pemakaian masker, Kamis (10/9/20).
Satgas yang dimaksudkan terdiri atas Jajaran Anggota dari Polres Morut, Kodim 1311/Morowali, Dinas Kesehatan Morut, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Morut, Satpol PP.
Pada kesempatan itu, tampak Bupati Morowali Muh Asrar Abd Samad, didampingi Ketua DPRD , Hj.Megawati Ambo Asa, SIP, melakukan aksi pembagian masker secara gratis kepada masyarakat yang diawali dari kota Beteleme, Kecamatan Lembo, dan berakhir di Kolonodale.
Sepanjang kegiatan berlangsung, tampak Kapolres Morut AKBP Bagus Setiawan, Wakapolres Morut Kompol M.N Asjik, Kadis Kesehatan Morut Delnan Lauende, Kabag OPS Polres Morut, AKP Rony Gafur, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU-D) Morut, didampingi sejumlah Perwira Polres Morut, Kasat Pol-PP Morut Buharman, Kapolsek Petasia Ipda Agusalim, dan Danramil 1311-03 Petasia Puryadi, beserta anggota.
Seusai gelar pembagian masker di Beteleme, dalam rangkaian kegiatan yang sama di Kolonodale, Muh Asrar, AKBP Bagus Setiawan, Delnan Lauenda dan sejumlah perwira dan anggota Polres Morut, kembali berjalan kaki menyisir pemukiman warga hingga ke Pasar sentral Kolonodale, membagikan masker gratis, sembari menghimbau kepada masyarakat wajib menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah.
“Kepada masyarakat, saya menghimbau agar disiplin menggunakan masker saat beraktivitas diluar rumah untuk mencegah penularan covid-19, “imbau Muh Asrar