JEMBER, transnews.co.id – Kapolsek Puger bersama Personil lakukan pengamanan dalam rangka peringatan Jumat Agung Tahun 2023, yang bertempat di Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Desa Mojomulyo, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, pada Jumat (7/4/2023).
Kapolsek Puger, AKP. Eko Basuki Teguh Argowibowo. SH. hadir beserta 4 personil Polsek Puger, dan 1 personil Koramil Puger.
Acara tersebut juha dihadiri Penceramah GKJW pdt. Sineri, dan 39 jemaat yang melakukan peringatan Ibadah Jumat Agung Tahun 2023.
Kapolsek Puger AKP. Eko Basuki Teguh Argowibowo. SH., menyampaikan ke awak media, hari ini kami bersama personil melakukan pengamanan kegiatan lbadah yang bertempat di gereja kristen jawi wetan desa mojomulyo, ungkapya.
Kapolsek menambahkan, pada kegiatan ini selain bersama personil dari polsek kami juga bersama personil TNI dalam hal ini Bhabinsa untuk besama sama menciptakan keamanan beribadah bagi masyrakat yang sedang melakukan ibadah jumat Agung tahun 2023
Kami berharapkan kegiatan lbadah jumat Agung ini dapat berjalan dengan keadaan lancar, aman dan selesai dengan kondusif, tuturnya.
Salah satu dari GKJW, juga mengucapkan sangat beterimakasi atas keamanana yang di lakukan oleh Kapolsek Puger, dengan pengamanan yang beliu lakukan bersama dengan anggotanya kami bisa menjalankan ibadah peringatan jumat Agung tahun 2023 merasa sangat aman dan senang, jelasnya. (Irfak)