Dananya 12 Milliar, Program PISEW di Sumenep Harus Tepat Sasaran

“Yang jelas, program PISEW mendorong pembangunan daerah dan mudah-mudahan melalui programnya benar-benar memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat,” harapnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Cipta Karya Kabupaten Sumenep, Ir. Moh. Jakfar, mengungkapkan, kecamatan yang menerima program PISEW tahun ini, rata-rata anggaran dananya sebesar enam ratus juta rupiah.

“Kecamatan penerima program PISEW adalah Pragaan, Lenteng, Ganding, Guluk-guluk, Ambunten, Rubaru, Dasuk, Batuputih, Gapura, Batang-batang, Nonggunong, Gayam, Raas, Sapeken, Saronggi, Pasongsongan, Dungkek, Manding, Batuan dan Kecamatan Arjasa,” pungkasnya.(HD). Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com