Garut,transnews.co.id-Jalur jalan utama Garut-Bandung via Leles diblokade masa demo buruh Garut buntut di sahkannya UU Ciptakerja oleh DPR Selasa malam kemarin.
Massa buruh Garut melakukan aksi unjuk rasa Rabu (7/10/2020) pagi didepan pabrik PT Changsin jalan Raya Garut-Bandung, Kecamatan Leles mengakibatkan macet.
Demo buruh Garut menuntut dibatalkannya UU Ciptakerja yang menurut mereka sangat merugikan buruh dan merasa dihianati oleh Wakil Rakyat.
“Batalkan UU Ciptakerja,DPR tidak memihak rakyat,DPR memihak pengusaha “demikian yel yel teriak buruh Garut. (Chryst) Editor:Nas