Dewan Kota Dan Camat Jagakarsa Jaksel, Tinjau Lahan Alternatif Pengganti LPS IISIP


Jakarta, transnews.co.id- Pembukaan lokasi alternatif untuk lahan Lokasi Penampungan Sampah (LPS) Transit IISIP di Jl.Joe RT 007/RW 01 Kelurahan Lenteng Anggung, Jum’at (24/01/2020), ditinjau Camat Jagakarsa, Alamsyah.

Camat Jagakarsa Alamsyah, dalam kesempatan itu mengungkapkan tanah seluas 2000 meter untuk lahan LPS transit tersebut sebelumnya merupakan lahan Milik Dinas Kehutanan Propinsi DKI yang belum termanfaatkan.

Sedangkan bentuk penggunaannya adalah peminjaman sementara, karena lokasi awal LPS IISIP yang berlokasi di Jalan lama seberang Kampus IISIP Jakarta, digunakan untuk lokasi tempat penyimpanan alat-alat berat dan meterial pembangunan Fly Over STS Lenteng Agung,”ujarnya.

Sementara Dewan Kota Korwil Kecamatan Jagakarsa yang turut serta mendampingi Camat, M.Zainudin menuturkan bahwa keberadaan lokasi transit sampah IISIP, mulai beroperasi dari tahun 2012 dan mendapat persetujuan dari Pemangku Wilayah di Kelurahan Lenteng Agung dan diketahui oleh Camat Jagakarsa.

“Lokasi Transit Sampah IISIP ini setiap hari menampung sampah dari 6 Kelurahan Se-Kecamatan Jagakarsa baik Swadaya maupun sampah hasil lintasan PPSU dengan Volume sampah tiap harinya kurang lebih 55 ton,” terang Zainudin.

Zainudin menambahkan,deiring di laksanakanya program pembangunan FO STS di putaran IISIP,maka keberadaan lokasi transit sampahpun harus bergeser karena berada di lokasi kerja proyek.

“Yang jadi permasalahan adalah belum adanya lokasi alternatif pengganti,”ungkap Zainudin.

Menurut Ketua LMK Kelurahab Lenteng Agung, pihak-pihak yang ada di Lokasi Transit Sampah seperti Lingkunan Hidup Kecamatan, RT/RW, LMK, FKDM Kel.Lenteng Agung,telah lama menyampaikan masalah ini dan mengajukan lokasi alternatifnya. Yaitu di RT 007/RW 01 samping PMI.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com