Di Jaksel Puing Sampah Sisa Pasca Unras UU Cipta Kerja Dibersihan Petugas PPSU

Jakarta, transnews.co.id-Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali melakukan monitoring kondisi dan situasi terkini, terkait aksi unjuk rasa menolak UU Cipta Kerja di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis malam(8/10/2020).

Tampak puluhan Petugas PPSU Kelurahan Karet membersihkan puing-puing pecahan kaca di Stasiun MRT Chase Plaza dan di
Halte Transjakarta di Jalan Jenderal Sudirman, pasca aksi unjuk rasa tolak UU Cipta Kerja, Kamis (8/10) malam.

“Mari semuanya, selalu menjaga fasilitas-fasilitas umum yang ada, dan menjaga keindahan Kota Jakarta,”kata Walikota Marullah.(Jp/HMs)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com