Pekanbaru, Transnews.co.id – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru menyalurkan bantuan bencana sosial kebakaran kepada 92 kepala keluarga.
Bantuan yang disalurkan kepada para korban bentuk kepedulian pemerintah, dan salah satu upaya dalam meringankan beban masyarakat yang tertimpa musibah.
Kepala Dinsos Kota Pekanbaru, Idrus, Selasa (11/1/2022) mengatakan, pada tahun 2021, ada 35 kejadian kebakaran diberbagai wilayah Pekanbaru.
“Bantuan yang disalurkan bersumber dari APBD. Bantuan yang kita salurkan berupa beras, gula, telur, mi instan, minyak goreng, teh kotak, ikan kaleng dan pakaian anak,” terang Idrus.
Selain bantuan pangan, disampaikan Idrus, ada juga bantuan sandang yang juga bersumber dari APBD yang disalurkan kepada para korban yang tertimpa musibah kebakaran. “Ada pakaian, sajadah, mukena, peci dan sarung,” ujarnya.
Selain bantuan bencana sosial kebakaran, Dinsos Kota Pekanbaru disampaikan Idrus, juga sudah menyalurkan bantuan bencana alam kepada para korban.
“Pada 2021 ada 4 kejadian, longsor dan angin puting beliung. Bantuan disalurkan kepada 13 KK. Ini ada bantuan dari provinsi, yang bersumber dari APBN. Seperti matras, kasur, makanan siap saji, tikar tipis dan perlengkapan memasak,” terangnya.