Empiris dan Majelis Ar Rahma Menggelar Pesona Ramadhan

Editor: DM

DEPOK, transnews.co.id – Dalam rangka memeringati Nuzulul Qur’an, Rumah Biru (Emak-emak dan Milenial Pendukung Eis Rahmawati (Empiris) dan Majelis Ar Rahmah mengadakan Kegiatan Pesona Ramadhan di jalan Pondok Raya Bojongsari Lama. (30/03/2024).

Acara tersebut diisi dengan program Talu Kasih dimana kami memberikan perhatian terhadap sesama dalam bentuk berbagi, Santunan, Bursa Lawas, dan Bazar Sembako Murah yang memang secara rutin kami lakukan setiap tahunnya.

Eis Rahmawati Ketua Empiris dan Majlis Ar Rahmah mengatakan, “selain itu kami juga sudah mempunyai Majelis Ar Rahmah yang setiap Bulan Suci Ramadhan kami isi dengan tadarus bersama meskipun secara online namun ini luar biasa dan perlu kita support karena ini merupakan bentuk nyata yang sangat positif untuk semua dalam memanfaatkan medsos,” ujarnya.

Setelah selesai membaca Qur’an kami juga mengadakan Khataman Qur’an

Dalam kesempatan yang sama Eis juga menjelaskan, “usai kami berbagi takjil sebanyak kurnag lebih 500pax kami lanjutkan dengan khataman Qur’an dan Santunan,” jelasnya.

“Alhamdulillah semua berjalan dengan lancar dan penuh berkah berkat kerjasama tim yang begitu maksimal untuk kita bersama-sama dalam rangka fastabiqul khairat ini yang in syaa Allah kita istiqamah selalu sehingga bisa memberikan manfaat untuk masyarakat banyak,” tandasnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *