Gubernur Gorontalo Kunjungi Mahasiswa di ATMI Surakarta

Surakarta, Transnews.co.id – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie meluangkan waktunya mengunjungi mahasiswa Gorontalo yang sedang menimba ilmu di Politeknik Akademi Teknik Mesin Industri (ATMI) Surakarta.

Kunjungan gubernur yang didampingi istri Idah Syahidah ini, sekaligus dalam rangka audiens dengan civitas akademik ATMI Surakarta.

Banyak hal yang disampaikan gubernur dalam pertemuan tersebut. Ia menjabarkan kerja sama yang dibangun antara Pemprov Gorontalo dengan Politkenik ATMI Surakarta adalah kekagumannya terhadap sistem pendidikan di ATMI.

Awal mula ketertarikan itu dipicu kunjungan Rusli ke Politeknik ATMI pada tahun 1993 dan 1994, saat beliau masih menjadi karyawan di IPTN dan diperintahkan oleh Presiden ke 3 RI Bj Habibie.

BACA JUGA :  Produksi Balai Penelitian Ternak Gorontalo Lampaui Target

Pertama kali kenal ATMI karena presiden ke-3 BJ Habibie. Begitu tahu saya langsung tertarik. Karena sejak dulu sekolah ini telah menjadi unggulan. Lulusan sini sangat diperlukan di dunia kerja. Belum lulus saja sudah banyak tawaran kerja.

“Ini yang mendorong saya agar bisa membantu anak muda Gorontalo yang ingin sekolah di sini,” kata Rusli Habibie sehari setelah kunjungan ke ATMI, Sabtu (22/1/2022).

BACA JUGA :  Dikbudpora Gorontalo: Pembinaan Karakter Penting Untuk Membentuk Mental Siswa SMK

Mahasiswa yang disekolahkan ke Politeknik ATMI adalah putra-putra daerah, yang benar-benar orang Gorontalo, tapi secara ekonomi kurang mampu, namun memiliki kemampuan akademik.

Untuk itu Rusli berharap, kesempatan emas ini dapat digunakan sebaik-baiknya, mahasiswa yang dikirim kesini diharapkan ketika kembali ke Gorontalo mampu turut serta membangun daerah.

“Saya senang, saya bangga anak-anak saya dari Gorontalo bisa diterima di sini dan didik menjadi orang-orang pintar. Kalian jaga nama baik Gorontalo, di sini kost kostan dibayar, di kirim biaya oleh pemprov, yang perlu kalian lakukan hanya belajar dengan tekun. Kembalilah ke Gorontalo dengan semua ilmu yang di dapat agar dapat diimplementasikan,” harapnya

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait