Gubernur Khofifah Terima Kunjungan Dubes Mesir untuk Indonesia

Gubernur Jatim, Khofifah Indar parawansa saat menerima kunjungan Asraf Mohamad Sultan Duta besar Mesir untuk Indonesia di Gedung Grahadi Surabaya.

Surabaya, Transnews.co.id – Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, menerima kunjungan Duta Besar Mesir untuk Indonesia Ashraf Mohammaed Sultan di Gedung Negara Grahadi Surabaya (19/12/21).

Dalam keterangannya, Gubernur Khofifah mengaku sangat senang atas kunjungan Duber Mesir untuk Indonesia di Jawa Timur. Selama ini, banyak sekali santri-santri pondok pesantren di Jatim yang alumninya melanjutkan di pendidikan tinggi di Universitas Al-Azhar, Mesir.

“Kunjungan ini semakin mempererat kerjasama yang sudah lama terjalin antara Indonesia dan Mesir,” terangnya.

BACA JUGA :  Pastikan Tidak Terlibat Narkoba, Polrestabes Surabaya Lakukan Tes Urine Ke PJU dan Kapolsek

Pemprov Jatim saat ini, juga tengah menfasilitasi beasiswa bagi pelajar Jatim yang ingin melanjutkan ke Universitas Al-Azhar, Mesir. Beasiswa itu merupakan kuota tambahan yang difasilitasi Pemprov Jatim dari Universitas Al-Azhar untuk masyarakat Jatim.

“Program beasiswa S1 bagi guru-guru Madin kan hampir selesai. Nah kita lanjutkan kejenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi. Barangkali ada guru-guru Madin berkesempatan melanjutkan ke Al-Azhar, pemprov menfasilitasi beasiswanya,” terang gubernur perempuan pertama di Jatim.

BACA JUGA :  Gubernur Khofifah Resmikan Dermaga Gerak di Pelabuhan Jangkar Situbondo

Selain dibidang pendidikan, Gubernur Khofifah juga menjajaki kerjasama dibidang pertanian. Selama ini kebutuhan tanaman hias seperti bunga, Mesir mendatangkannya dari India. Jatim yang memiliki kesamaan dengan potensi alam di India akan memanfaatkan peluang tersebut untuk melakukan ekspor tanaman hias.

“InsyaAllah dalam waktu dekat Bu Walikota Batu bersama Menteri Pertanian RI akan berkunjung ke Mesir untuk menjajaki peluang dan kesempatan tersebut,” terangnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait