Pembina RJPC19 Kota Depok tersebut menambahkan bahwa RJCP19 terbuka untuk para Relawan maupun para donatur lain yang ingin bergabung untuk bisa bersinergi melakukan aksi sosial ini.
Para Relawan RJCP19 selain membantu secara tenaga juga secara swadaya memberikan Donasinya yang dibantu juga oleh beberapa Donatur yang peduli dengan aksi sosial tersebut.
Sementara itu Ketua RJPC19 Kota Depok Yusak Wawondatu merasa prihatin terhadap masyarakat yang masih kurang memahami wabah virus corona yang dinilai cukup berbahaya.
” Dengan kepedulian dan bantuan kami Relawan RJPC19 untuk masyarakat Semoga dapat bermanfaat dan memberikan edukasi terhadap bahaya yang menghantui kita,” Pungkasnya.
Zil/Transnews