DEPOK, transnews.co.id – Barisan Relawan Ka’bah (Barak) melakukan deklarasi dukungan kepada pasangan Mohammad Idris–Imam Budi Hartono menjadi Walikota dan Wakil Walikota Depok periode 2021-2026.
Deklarasi itu bertujuan membantu mesin politik partai yang tergabung dalam koalisi Tertata Adil Sejahtera (TAS).
Ketua Barak Kota Depok Prayanwar Wira Makur mengatakan pembentukan barak adalah atas inisiasi sekelompok pemuda bermarkas diperumahan Griya Melati Mas Extension kelurahan Jatimulya Kecamatan Cilodong Depok.
“Tujuan adalah untuk menghimpun kekuatan dalam rangka mewujudkan tujuan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam rangka mendukung dan memenangkan calon yang diusungnya pada perhelatan Pilkada Depok 9 Desember 2020”,ujar pria yang akrab disapa Bang Wira kepada wartawan (21/09).
Adapun kata Wira, tujuan jangka panjangnya adalah mendukung penuh gerakan Paratai PPP pada setiap kegiatan Pilkada, Pilgub, Pileg dan Pilpres.
Selain itu pada perhelatan pilkada kota Depok sebagai tolak ukur kami mempersiapkan kader-kader dalam pemilihan legislatif ditahun 2024 mendatang, ujarnya.
Lebih lanjut dirinya mengatakan, langkah dan strategi yang dilakukan Barak pada perhelatan pilkada Depok siao membantu kandidat dan menyediakan layanan yang terintegrasi dari pencalonan hingga menyiapkan kandidat agar memenangkan pemilihan umum
“Secara umum, program -program pemenangannya adalah memetakan suara, mempengaruhi suara dan menjaga suara” bebernya.
Sementara, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Depok, Qonita Lutfiyah mengapresiasi langkah yang dilakukan barisa relawan ka’bah.
Qonita Lutfiyah menyatakan kebanggaannya kepada PAC Beji yang sudah bergerak dan berusaha memenangkan pasangan Idris-Imam pada Pilkada 9 Desember mendatang melalui Barak.
Dia berharap ajang silaturahmi yang dilakukan dapat membawa kebaikan, manfaat dan keberkahan, bukan hanya untuk kita untuk wilayah kita tapi juga untuk membangun Kota Depok.
“Atas nama pimpinan Partai Persatuan Pembangunan Kota Depok saya mengapresiasi dengan terbentuknya barisan relawan Kabah ini. Saya sangat bangga hadir ditengah sahabat-sahabat,” kata Qonita Lutfiyah.
Politisi PPP tersebut mengaharapkan barak dapat terus bersinergi untuk membangun kekuatan-kekuatan yang ada di penjuru Kota Depok.
“Kami menyadari PPP tidak mungkin bisa besar hanya dari perjuangan kami pengurus. Artinya, saat ini Barak menjadi bagian dari semangat PPP untuk bangkit,” bebernya.
Kedepannya, QonitaLutfiyah menginginkan Barak menjadi salah satu garda terdepan PPP Kota Depok dalam menggagas program-program yang dicanangkan.
“Yang utama, 9 Desember kita datang ke TPS untuk memenangkan Idris-Imam menjadi Wali dan Wakil Wali Kota Depok,” pungkasnya.