Inilah 20 Finalis Lomba Presenter Tingkat Nasional pada Peringatan HUT ke-86 LKBN Antara

Sedangkan Putri Aulia Faradina menyampaikan bahwa selisih angka penilaian atas video karya peserta antara satu dan yang lainnya, tipis, sehingga juri harus benar-benar mencermati semua unsur yang dinilai, seperti penampilan, artikulasi, intonasi, tempo, dan penguasaan materi. Termasuk juga jumlah viewers yang menjadi salah satu pertimbangan saat video mereka ditayangkan di berbagai media sosial Antara Megapolitan.

“Pada babak final, 20 finalis akan menyampaikan penyajian berita, secara langsung di hadapan Dewan Juri, dan ditonton oleh audiences, sehingga mereka harus mempersiapkan diri lebih baik lagi agar tidak gugup. Dengan pembekalan melalui workshop yang telah kami berikan pada 20 November lalu, bisa memantapkan mereka untuk tampil baik,” kata Saldy yang juga presenter senior di dunia pertelevisian nasional.

Ke-20 Finalis Lomba Presenter Tingkat Nasional Memperingati HUT ke-86 LKBN Antara merupakan mahasiswa dan pelajar dari berbagai perguruan tinggi dan sekolah di berbagai daerah, yakni dari DKI Jakarta tiga orang, dari Jawa Barat 11 orang, dari DI Yogyakarta satu orang, dari Jawa Timur tiga orang, dari Bali satu orang, dan dari Sulawesi Tenggara satu orang.

Nah, inilah 20 Finalis Lomba Presenter Tingkat Nasional Memperingati HUT ke-86 LKBN Antara yang disusun berdasarkan abjad:

 

1. Achi Wilfa Inayah, Mahasiswa Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq

(UIN KHAS) Jember, Jawa Timur;

2. Amira Dinda Azzahra, Mahasiswa Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur;

3. Erika Febriarti, Pelajar SMK Muhammadiyah 2 Cileungsi, Bogor, Jawa Barat;

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com