Cianjur, Transnews.co.id- Kerusakan beberapa jalan di wilayah Cianjur termasuk di Desa Cimaragang, Desa Neglasari dan di Desa Gelarpawitan kecamatan Cidaun Cianjur Jawa Barat di keluhkan warga.
Warga mengaku sangat terganggu dan tidak nyaman sebab ekonomi transportasi warga menjadi tersendat.
“Pesanan Online sering sekali tidak datang ke lokasi akibat jalan rusak, ” Ujar Linda Sri Rahayu warga Cimaragang,Sabtu (29/8/2020).
Linda kesal sebab barang pesanannya harus diambil ke Cidaun dan sering tidak sampai sesuai alamat pemesanan.
“Sering pesanan tidak sampai, akibat jalan rusak tidak kunjung diperbaiki.,”ujar Linda seraya berharap ada perhatian dari Bupati Cianjur untuk perbaikan jalan.
Hal senada diungkapkan Yudi warga Desa Gelar Pawitan. Kata Yudi kerusakan jalan sudah sejak lama dirasakan warga dan belum pernah ada perbaikan.
Yudi meminta agar Pemkab Cianjur segera memperbaikinya, warga sudah sangat merindukan jalan mulus.
Plt Bupati Cianjur,H.Herman saat melakukan kunjungan ke Desa Cibuluh berjanji bahwa 7 desa se Kecamatan Cidaun akan di perbaiki secara tuntas. (Mal) Editor :Nas