Jelang Piala Dunia U -17, Kapolda Jatim Membuka Latihan Praops Aman Bacuya 2023

Reporter: HADI M
Editor: DM

SURABAYA, transnews.co.id – Dalam rangka pengamanan FIFA U-17 World Cup tahun 2023,Polda Jatim Polda Jatim menggelar Latihan Pra Operasi “Aman Bacuya 2023,” yang dilaksanakan di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, Selasa (7/11).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, serta pejabat utama (PJU) Polda Jatim dan juga anggota yang terlibat dalam pengamanan FIFA U-17 World Cup tahun 2023. Kegiatan dibuka oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto.

BACA JUGA :  Presiden Jokowi dan Erick Thohir Apresiasi Timnas Tahan Imbang Ekuador 1-1 

Rangkaian kegiatan operasi aman Bacuya 2023 dalam rangka mengamankan perhelatan FIFA U-17 World Cup yang dimulai tanggal 10 November sampai 2 Desember 2023.

“Event pembukaan akan dihadiri oleh Presiden RI dan Presiden FIFA. Hari ini kita menggelar Lapraops karena kita kebagian pembukaan hari Jumat,(10/11) besok,” kata Irjen Imam Sugianto, usai membuka lapraops di gedung mahameru, Selasa (7/11/2023) pagi.

Irjen Pol Imam mengatakan, seluruh Kasub Satgas Operasi Aman Bacuya 2023 hadir semua dalam kegiatan tersebut.

BACA JUGA :  Polda Jatim Siagakan Personel di Sejumlah Titik Untuk Pengamanan Piala Dunia U -17

“Kabareskrim hadir nanti pada saat gelar pada tanggal 9 hari Kamis akan hadir untuk gelar pasukan,” lanjut Irjen Pol Imam.

Sementara terkait pengalian arus, mantan Kapolda Jatim ini menjelaskan, kemarin sudah dilakukan rapat kordinasi.

“Besok akan kita matangkan di TFG (Tactical Floor Game). Kita akan bermain peta terkait penyelenggaraan pengamanan salah satunya soal pengalian arus,” jelasnya.

Menurut Irjen Imam, ada dua jalur saat masuk ke GBT yaitu dari tol dan jalan Dawar.

BACA JUGA :  Polda Jatim Siagakan Personel di Sejumlah Titik Untuk Pengamanan Piala Dunia U -17

“Kalau memang disitu nanti ada kemacetan kemacetan yang kira kira harus segera di antisipasi pengalian arus pasti akan dilaksanakan,” jelas Irjen Imam.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait