Kapolsek Gumukmas Berikan 20 Bantuan Paket Sembako Kepada Warga yang Rumahnya Tertimpa Pohon

Jember, Transnews.co.id – IPTU Subagio, Kapolsek Gumukmas berikan bantuan 20 paket sembako kepada warga yang rumannya tertimpah oleh pohon di Desa Bagorejo, Kecamatan Gumukmas, Kabupaten Jember Sabtu (18/12/2021).

Untuk meringankan beban masyarakat korban yang rumahnya tertimpa pohon akibat kencangnya angin puting beliung yang di sertai dengan hujan deras, sedikit meringankan beban dengan memberkan bantuan sembako
isi paket bantuan sembako berupa 5 kg beras, gula pasir, minyak goreng dan mie instan.

BACA JUGA :  Alfamart Bagikan 200 Ribu Susu Gratis Kepada Anak Anak Sekolah Paud, TK Dan SD di Indonesia

IPTU Subagio, SH Kapolsek Gumukmas, menyampaikan ke awak media, “Sebanyak 20 bungkus paket sembakao ini adalah bentuk kepedulian Kapolres Jember kepada masyarakat yang rumahnya tertimpa oleh pohon tumbang akibat dampaknya kena kencangnya angin puting beliung yang disertai hujan deras malam tadih,” tuturnya

Subagio, SH menambahkan, “Semalam curah hujan sangat lebat yang disertai angin kencang. Pada hari saptu pukul 18:00 WIb.sd 18:30 WIB, di wilayah Gumukmas telah terjadi hujan lebat di sertai angin yang mengakibatkan adanya pohon tumbang dan banyak mengenai rumah penduduk yang terutama di Desa Bagorejo. Dengan bantuan dari pihak Kepolisian ini mudah-mudahan masyarakat yang rumanya tertimpah pohon tumbang akibat hujan deras yang disertai angin puting beliung bisa sedikit membantu warga yang sedang terkena musibah,” pungkasnya.

BACA JUGA :  Bupati Jember Hadiri 'Wis Wayahe Jember Berbagi'

Untuk himbauan kepada masyarakat yang masuk di wilayah hukumya kususnya Kecamatan Gumumas, selalu tetap waspada dan selalu berhati, hati terutama yang rumahnya berdekatan dengan pohon besar.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait