Surabaya, Transnews.co.id – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono didampingi Pangkoarmada II Laksda TNI Dr. Iwan Isnurwanto, meresmikan dua kapal perang Republik Indonesia yang menambah kekuatan armada TNI Angkatan Laut, yakni KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991dan KRI Golok-688.
Upacara Peresmian dan Pengukuhan Komandan KRI dilaksanakan di Dermaga Ujung Madura Koarmada II, Surabaya, Jum’at (14/1/2022).
Peresmian diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih, pembacaan Surat Keputusan, pernyataan peresmian KRI dr. Wahidin Sudirohusodo – 991atau yang disingkat dengan KRI WSH-991, dan KRI Golok-688 oleh Kasal selaku Inspektur Upacara, serta dilanjutkan pengukuhan dua Komandan KRI dengan penyematan tanda pangkat dan jabatan.
Pada kesempatan tersebut Kolonel Laut (P) Anton Pratomo, Alumni Akademi Angkatan Laut (AAL) Angkatan 45 dilantik oleh Kasal melantik sebagai Komandan KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991. Dan Letkol Laut (P) Primayantha Alumni AAL Angkatan 48 sebagai Komandan KRI Golok-688.
KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 merupakan, kapal rumah sakit ketiga yang dimiliki TNI AL dari generasi sebelumnya KRI dr. Soeharso-990 dan KRI Semarang-594. KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991 memiliki spesifikasi yaitu, LOA : 124 m, Lebar : 22 m, Draught : 5 m, Displacement : 7.300 ton, Max Speed : 18 knot, Cruising Speed : 14 knot, Endurance : 30 hari, serta Operation Range : 10.000 Nm.
Kapal yang diambil dari nama tokoh pahlawan nasional Indonesia ini, akan menambah kekuatan di Koarmada III.