Kerugian Ditaksir Ratusan Juta: Waspadai, Maling Bobol Rumsong Siang Bolong Di Tangerang



Kab.Tangerang,transnews.co.id- Aksi pencuri pembobolan rumah kosong (Rumsong) kembali terjadi di perumahan Perum Dasana Indah Blok UE 16 No. 7, Bonang, Desa Bojong Nangka, Kec. Kelapa Dua, Kab. Tangerang, pada Jumat (17/1/2020).

Kejadian pembobolan rumah kosong milik Aris Susanto itu, diduga terjadi pada siang hari, sekitar pukul 12 siang dengan cara merusak pintu rumah. Namun dikarenakan tak ada CCTV, jumlah pelaku masih belum bisa diketahui.

Menurut beberapa warga menyebutkan, jika dilihat dari beberapa barang berharga yang hilang, pelaku diduga lebih dari satu orang,”ujarnya.

Beberapa barang milik korban yang berhasil digondol maling tak tanggung-tanggung, selain barang elektronik laptop, juga kehilangan 1 brankas berisi surat-surat berharga dan lencana penghargaan.

Menurut Aris (Korban) surat yang berpindah tangan secara paksa itu, diantaranya 2 sertifikat rumah atas nama Aris Siswanto dan Pardi Purwosukarto.

Berikutnya 3 sertifikat tanah atas nama Rejodinomo/Parti Purwosukarto dan Pardi Purwosukarto yang beralamat di Desa Cangkring, Kec. Karangnongko, Kab. Klaten, Jawa Tengah, serta Desa Dawe RT 001/ RW 07, Pluneng, Kebon Arum, Klaten-Jawa Tengah.

“Turut pula 2 surat BPKB atas nama Agus Haryanto dan Goreti W.H, serta surat pernyataan dan peralihan hak waris,”kata Aris,seraya menambahkan, pelaku juga membawa lari dua kunci mobil Suzuki S Cross dan Hyundai Grand i10.

” Saya berharap, barang berharga berupa surat-surat penting dapat kembali secepatnya, serta pelaku dapat ditangkap secepatnya,”Pungkasnya. (Sol/AE)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com