Ketua Dekranasda Jatim Buka Sosialisasi 18th Batik, Bordir & Aksesoris Fair 2023

Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak (tengah) saat menghadiri Sosialisasi 18th Batik, Bordir & Aksesoris Fair 2023 dan Lomba Fashion Show 38 Kabupaten Kota di DEKS Creation Space Ciputra World Surabaya, Selasa (14/2/2023).
Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Jawa Timur Arumi Bachsin Emil Dardak (tengah) saat menghadiri Sosialisasi 18th Batik, Bordir & Aksesoris Fair 2023 dan Lomba Fashion Show 38 Kabupaten Kota di DEKS Creation Space Ciputra World Surabaya, Selasa (14/2/2023).

“Tahun ini tahun terakhir saya di Dekranasda Jatim. Saya ingin membuat lagi kenangan-kenangan yang tidak bisa dilupakan. Saya berharap ibu-ibu di Dekranasda Kabupaten dan Kota bisa membuat kostum yang nantinya akan dipakai seragam,” ajaknya.

“Kostum ini kolaborasi dengan UMKM lokal. Jangan gelisah karena saya melarang para juri untuk menilai cara jalannya. Yang harus dinilai adalah batiknya, filosofinya, desainnyaa, dan kekompakan kolaborasinya. Ibu-ibu pasti bisa lebih keren dari model aslinya,” lanjut Arumi

Acara tersebut rencananya akan diadakan pada 8-12 Maret 2023 mendatang di Grand City Surabaya. Gelaran ini nantinya akan memamerkan karya-karya terbaik batik, bordir, tenun, kebaya, sulaman, songket, busana daerah, batu permata, produk kulit dan produk kecantikan lokal Jawa Timur.  (hd)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com