Ketua DPRD Bogor Apresiasi Gebyar HJB Ke-542 di Stadion Pakansari

Bogor – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menggelar Gebyar Hari Jadi Bogor (HJB) ke-542 di Stadion Pakansari, Sabtu lalu. Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto, mengapresiasi acara tersebut.

“Masyarakat bisa berkumpul dan mendapat hiburan gratis, serta menjadi momentum warga Kabupaten Bogor untuk membangkitkan semangat gotong-royong kembali,” kata Rudy, Senin (10/6/2024).

Gebyar HJB tahun ini memiliki tema ‘Babarengan, Akur, Makmur’. Kegiatan diisi dengan banyak penampilan seni dan juga bazar UMKM.

BACA JUGA :  Ajak Dengarkan Pidato Kenegaraan Jokowi, Rudy Susmanto: Ojol Juga Pahlawan Bangsa

“Masyarakat datang dengan sukacita dan pulang dengan senang. Pemilik UMKM juga bisa memperkenalkan produk mereka sehingga bisa lebih dikenal luas,” tuturnya.

Selain itu, kegiatan juga diisi dengan gerak jalan dan pemeriksaan kesehatan gratis. Rudy berharap kegiatan seperti itu bisa rutin dilakukan.

“Kegiatan positif seperti itu bisa lebih sering dilakukan lagi, karena manfaatnya bisa langsung dirasakan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Rudy juga menyampaikan harapannya pada HJB ke-542 ini. Salah satunya terkait Pilkada, di mana dia berharap agar pelaksanaannya nanti bisa berlangsung aman dan kondusif.

BACA JUGA :  Sastra Winara Ketua DPRD Kabupaten Bogor Definitif, Ini Profil Singkatnya

“Pilkada akan dilaksanakan tahun ini, saya sangat berharap agar bisa berjalan dengan aman dan kondusif,” tuturnya.

“Siapapun yang terlibat dalam Pilkada Kabupaten Bogor nanti, hendaknya menjaga kondusifitas demi kebaikan bersama dan menjaga nama baik Kabupaten Bogor,” lanjutnya.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *