Diakui Bupati Sidoarjo H. Subandi, keterlibatan TP PKK Sidoarjo terhadap program pembangunan Kabupaten Sidoarjo sangat terasa. Terbukti TP PKK Sidoarjo aktif dalam penanganan stunting maupun pelaksanaan Sekolah Orang Tua Hebat (SOTH). Untuk itu keberadaan TP PKK Sidoarjo akan terus ia dorong untuk maju dan berkembang.
“Kita akan terus dorong TP PKK Sidoarjo untuk ikut berperan aktif dalam pembangunan di Kabupaten Sidoarjo,” tegasnya.