Sementara itu dalam penjelasannya, M. Lukman Saleh menyampaikan, simulasi lelang ini sengaja mereka gelar sebagai cara mendekatkan diri kepada mahasiswa sekaligus memberikan pemahaman akan tugas dan fungsi KPKNL.
Acara ini kami kemas dalam kegiatan KPKNL Goes To Campus dalam rangka hari ulang tahun ke 13 tahun DKJN, tidak hanya di Jember saja tapi juga dilakukan oleh KPKNL di Surabaya, Malang, Madiun dan kota-kota lainnya.
“Harapannya mahasiswa makin memahami peran, tugas dan fungsi DKJN dan KPKNL,” imbuh Kepala KPKNL Jember.
Selain menerima materi mengenai mekanisme lelang yang dilakukan KPKNL, mahasiswa Universitas Jember sejumlah 80 orang itu juga menerima materi mengenai kekayaan negara yang dikelola oleh DKJN, beserta tugas dan fungsi dari DKJN. (iim/fen)