Crew TransNews pose bersama pengunjung Pantai Sayang Heulang Garut. (Photo-Mal)
Garut, TransNews.co.id-Pantai Sayang Heulang, Pamengpek Garut masa liburan lebaran Idul Adha, Minggu (2/8/2020 ) di kunjungi banyak wisatawan dari berbagai daerah.
Para pengunjung memanfaatkan untuk berlibur disisa waktu setelah idul adha ini. Diakui pengunjung, setelah lama lokdown pandemi corona baru kali ini bisa berlibur bersama kekuarga.
“Sudah tiga bulan tidak liburan.Makanya lebaran idul adha ini kita manfaatkan untuk liburan,” kata Bakri wisatawan asal Bandung, Minggu (2/8/2020).
Menurut penjaga portal penjagaan, Yogi hari ini puncaknya libur idul adha,diharapkan para pengunjung ikuti protokol kesehatan,”ujarnya.
Binmas Pamengpek Brigadir Bedi Jubaedi mengatakan, pengunjung ke pantai Sayang Heulang di perkirakan mencapai kurang lebih seribu orang setelah lebaran qurban ini.
“Kami menghimbau, pengunjung tetap mematuhi anjuran pemerintah protokol kesehatan dan selalu gunakan masker, “himbaunya. (Na/Mal) Editor :Nas