LSM Jari Indonesia Morut Bantu Warga Melalui Program Bedah Rumah

Andi menandaskan, untuk mencapai target tersebut, Tim Bedah Rumah LSM Jari Indonesia membuka ruang bagi para dermawan serta siapa saja yang akan ikut berpartisipasi.

” Kita membuka ruang bagi siapa saja yang ingin berpartisipasi dalam rangka penyelesaian bangunan itu,”pungkas Andi.

Ditempat terpisah Bangunan rumah layak huni LSM JARI INDONESIA atas warga tidak mampu yang menyasar warga Desa Woomparigi, Makbul (49thn) yang hidup sendiri menempati gubuk reok berukuran 2x2meter, tanpa adanya sentuhan dari pemerintahan setempat.

Penerima bantuan bedah rumah Makbul (49) warga Desa Woomparigi, saat ditemui crew transnews.co.id  Selasa (24/3/20) mengaku sudah 10 tahun dirinya hanya dapat pasrah hidup menempati pondok reot tanpa ada sentuhan dari Pemerintah Morut.

Dalam menjalankan aktivitas kesehariannya, Makbul hanya menggantungkan hidup beraktivitas diatas kursi roda yang juga sudah keropos.

“Saya tinggal sendiri dirumah itu. Dulu saat saya belum cacat saya pernah punya istri, tapi setelah saya jatuh dari atas pohon, saya cacat seperti ini, istri saya pergi meninggalkan saya. Saya sangat bersyukur dengan adanya program bedah rumah dari LSM yang mau membantu saya sehingga saya bisa tinggal dirumah yang layak, ” tutur Makbul.

Selain itu kata Makbul kemarin berkat usaha keras mereka, saya baru dapat bantuan kursi roda baru. Hanya saja tidak bisa saya pakai diluar rumah. Kalau untuk diluar rumah itu, harus yang dirakit pak.

“Kalau rumah saya dulu tidak seperti ini, hanya kayak kandang kambing tapi sekarang sudah berubah dan hampir selesai,saya ucapkan terima kasih, ” imbuh Makbul. (AI) Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com