Lurah Se-Pasar Minggu Jaksel Kerjabakti di Pejaten Barat

Jakarta, TransNews.co.id-Seluruh lurah se-Kecamatan Pasar Minggu Jakarta Selatan mengikuti kegiatan kerja bakti bersih bersih di wilayah RW 08, Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Minggu (25/10/2020).

Kerja bakti bersama warga bertujuan untuk mengurangi dampak banjir dan genangan, yang terjadi setiap hujan turun di wilayah tersebut.

Kegiatan kerja bakti melibatkan petugas PPSU, petugas Sudin Pertamanan dan Hutan Kota Jaksel, Sudin SDA, Sudin Bina Marga, Gulkarmat, Satpol PP Jakarta Selatan, dan elemen masyarakat lainnya.

Turut hadir pula dalam kegiatan kerjabakti Wakil Walikota Jakarta Selatan Isnawa Adji dan Camat Pasar Minggu Arif Wibowo.

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan mengucapkan, terima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah mengikuti kerja bakti.

“Kebersihan lingkungan bukan hanya menjadi tanggungjawab pemerintah, tapi tanggung jawab bersama,”ujar Wawali.

Wawali mengimbau, kepada seluruh RT RW agar membuat lubang biopori, sebagai lubang resapan air sehingga bisa membantu mengurangi genangan saat hujan turun.

“Lingkungan RW 08 yang dilintasi oleh Kali Sarua, juga akan dikeruk oleh Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA),” pungkasnya. (Jp/HMs)Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com