Ia menuturkan pihaknya nanti akan membantu untuk mengisi kebutuhan dari Lumbung Sosial, termasuk dengan kebutuhan peralatannya. “Nah, kalau itu di kita. Tadi, sudah saya sampaikan, Pak (Wakil) Bupati, uangnya katanya tinggal 2 Milyar saja. Saya sampaikan, sudah itu nanti di kita, kita akan bantu untuk mengisi lumbung itu, ya, dengan peralatannya.” tandasnya.
Dalam kesempatan ini pula, selain memberikan bantuan alat sekolah, rekening biaya sekolah, sampai ke alat bantu pendengaran. Mensos Risma didampingi Wabup menyerahkan kurang lebih 200 paket bantuan kepada para penyintas di Desa Mekarwangi, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut.