Merayakan HUT Ke-23 Dharma Wanita KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun, Bahagia Bersama Anak-anak TK Al-Ikhlas

TN.KEPRI l — Ketua Dharma Wanita KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun Syafitri Kenedi bersama dewan penasehat Jon Kenedi, dan diikuti pengurus serta anggota, dalam rangka HUT ke-23 Dharma Wanita Persatuan KSOP Kelas I Tanjungbalai merayakan bersama anak anak TK Al Ikhsan, Jumat (9/12/2022).

Kunjungan dipimpin Ketua Dharma Wanita KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun Syafitri Kenedi bersama dewan penasehat Jon Kenedi, dan diikuti pengurus serta anggota.

Ketua DWP KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun Syafitri Kenedi mengatakan di HUT ke 23, sengaja dirayakan bersama anak-anak TK Al Ikhsan binaan DWP KSOP kelas I Tanjungbalai Karimun. Termasuk membagikan buku bacaan untuk anak-anak TK Al Ikhsan.

“Kami sangat bersyukur pada HUT ke 23 DWP KSOP kelas I Tanjungbalai Karimun kita bisa berkunjung sekaligus berbagi buku bacaan untuk anak-anak TK Al Ikhsan,” ujar Syafitri.

Syafitri turut mengucapkan terimakasih atas dukungan, dan kerjasama seluruh pengurus dan anggota DWP KSOP kelas I Tanjungbalai Karimun, sehingga dapat berkunjung dan berbagi buku bacaan untuk anak-anak TK binaan DWP KSOP kelas I Tanjungbalai Karimun.

“Kita jaga kebersamaan dan kekompakan yang sudah terjalin selama ini. Ke depan harus lebih kita tingkatkan,” ucap Syafitri.*** (Gar)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com