Nakes UPT Puskesmas Sukarame Caringin Garut Ikut Di Vaksinasi

Garut, TransNews.co.id-Gedung Puskesmas Sukarame Kecamatan Caringin Garut Jawa Barat dijadikan tempat pemberian Vaksin kepada tenaga medis kesehatan untuk 55 Orang, Kamis (4/2/2021).

Camat Caringin Ripan Mulyadi ,AP , berterimakasih sekali dengan adanya Vaksinasi bagi Nakes ini. Nantinya tidak ada Puskesmas yang tutup akibat Staf Tenaga Medis kesehatan yang terpapar Covid 19. Pemberian Vaksin ini juga bisa menjadi contoh bagi warga kecamatan Caringin umumnya

“Hal ini dilakukan sebagai upaya kita untuk mencegah penyebaran Covid 19 yang belum mereda,”jelas Camat Ripan.

Ditempat yang sama Kepala UPT Puskesmas Sukarame Rudani ,S.Kep ,Ners menjelaskan ,pelaksanaan Vaksinasi bagi Nakes ini harus mengiikuti 4 tahapan.

Tahapan pertama peserta vaksinasi masuk meja ke satu untuk pendaftaran ldentitas,lanjut ke meja ke dua menjalani Screening untuk menentukan layak dan tidak layaknya kita di Vaksinasi,”ujarnya.

Untuk pelaksanaan Vaksinasi langsung kita masuk ke meja ke tiga. Menunggu hasil Vaksinasi kita masuk meja ke empat selanjutnya menunggu selama 30 menit untuk melihat hasil observasi , sekaligus di beri kartu tanda telah mengikuti Vaksinasi,”pungkasnya.(Rus/Na) Editor:Nas

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com