Pantai Bagedur Dijadikan Tempat Festival Merdeka Di Kab Lebak

Adu lesung, salah satu atraksi yang di tampilkan pada festival Bagedur (Ist)
Lebak,Transnews- Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Pesona Pantai Bagedur menggelar Festival Merdeka Pantai Bagedur di Pantai Bagedur Kecamatan Malingping, Lebak Banten,Minggu (8/9/19).

Ketua Pokdarwis Pesona Pantai Bagedur, Mumu Mahmudin menyampaikan bahwa event ini kali pertamanya dilaksanakan dengan suport dari pemerintah melalui dinas pariswisata Kabupaten Lebak. Hal ini semoga menjadi pemicu daya tarik bagi para wisatawan untuk berkunjung mengisi liburannya di pantai Bagedur.

“Hal ini sesuai dengan program visi misi Bupati Lebak dalam pengembangan sektor pariwisata sebagai lokomotif pertumbuhan ekonomi masyarakat,” Ujar Mumu.

Sementara itu Bupati Lebak Hj. Iti Octavia Jayabaya, SE., MM mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada masyarakat, para pegiat pariwisata dan semua elemen yang telah melaksanakan kegiatan ini.

“Dengan kegitan ini dapat membantu pemerintah dalam mempromosikan wisata dan melaksanakan visi misinya,” Papar Bupati.

Bupati menjelaskan, promosi pariwisata tidak bisa dilakukan sendiri oleh pemerintah tetapi harus dibantu oleh semua kalangan masyarakat dan di laksanakan secara mandiri, sehingga Kabupaten Lebak menjadi daerah tujuan para wisatawan yang akan berdampak dapat meningkatnya perekonomian masyarakat.

“Dengan mengusung pariwisata mudah-mudahan Lebak menjadi lebih maju dan berkembang,” Tandas Bupati.

Terlihat dalam festival Bagedur tersebut di suguhkan berbagai aksi seni lokal dan di pamerkan pula beberapa stand hasil kuliner dan kerajinan lokal lainnya termasuk seni adu lesung. (Up/Nyai H)

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com