Parfi Awards 2020, Mendorong Film Indonesia Menjadi Laboratorium Budaya

TN.JAKARTA l — Jika ingin melihat suatu bangsa, maka lihatlah filmnya. Karya film mampu menggambarkan karakter masyarakat dan suatu bangsa.

Demikian antara lain disampaikan Ketua Penyelenggara Parfi Awards 2020, Firman Nurjaya saat ditemui di Kantor Lembaga Sensor Film, Gedung Film, Jl. MT Haryono, Jakarta Selatan, Selasa (17/12/2019).

 

“Karya film dapat menjadi wadah dan wujud komunikasi kreatif dalam membangun bangsa,” ujarnya.

Sebagian masyarakat Indonesia, kata Firman, dalam penguasaan budaya dan tontonan asing. Hal itu belum tentu sejalan dengan budaya bangsa Indonesia. Akar nilai budaya bangsa Indonesia menjadi taruhan. Bahkan bisa hilang.

“Maka kita harus mempertahankan jati diri dan budaya bangsa dalam bentuk karya kreatif yang perlu kita komunikasikan ke masyarakat. Salah satunya melalui ajang Parfi Awards 2020 ini,” ujar sutradara yang baru saja menyelesaikan shooting film layar lebar bertajuk ’Soffie, Dendam Dalam Dosa’ ini.

Penyelenggaraan Parfi Awards 2020, terang Firman, saat ini tengah proses verifikasi yang dilakukan oleh para Juri Verifikasi. Para juri mulai menyeleksi; memvalidasi sejumlah film yang masuk dalam kategori cerita film inspiratif  berbasis budaya Indonesia. Film-film yang diverifikasi merupakan film produksi sepanjang tahun 2019.

“Kriteria ini sesuai dengan tema awards yang kita laksanakan, yaitu ; Film Indonesia, Karya Budaya, Inspirasi Bangsa. Film-film hasil verifikasi tersebut selanjutnya akan dinilai oleh Dewan Juri, kemudian masuk dalam unggulan serta akan kita beri penghargaan,” terang sutradara yang sedang mempersiapkan produksi film layar lebar berjudul ‘Intaro’ dengan cerita berbasis budaya Bali dan budaya global.

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, silahkan mengirim sanggahan dan/atau koreksi kepada Kami sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) UU Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers melalui email: transnewsredaksi@gmail.com