DEPOK, transnews.co.id || Komisi Pemilihan Umum (KPU) kota Depok resmi menetapkan pasangan calon Mohammad Idris-Imam Budi Hartono sebagai Walikota dan Wakil Walikota Depok terpilih hasil Pilkada Tahun 202O.
Penetapan tersebut diumumkan dalam Rapat Pleno KPU Kota Depok di Hotel Bumi Wiyata, Jalan Margonda Raya, Beji, Depok, Kamis (21/01/21).
Ketua KPU Depok Nana Sobharna mengatakan dengan telah ditetapkannya dengan penetapan itu, maka tugas KPU Depok sudah selesai dalam menyelenggarakan Pilkada Depok selama tiga bulan lebih.
“Terima kasih kepada para pasangan calon yang menjadi peserta serta partai pendukung sehingga pesta demokrasi ini berjalan dengan tertib aman lancar,tidak ada kendala yang berarti,” kata Nana.
Sementara, Walikota Depok, Mohammad Idris mengatakan dirinya bersama IBH berkomitmen bekerja untuk masyarakat Depok dengan tidak membedakan suku, ras atau agama.
“Mari kita bersama-sama membangun Kota Depok yang kita cintai,” ajak Idris.
Selain itu, lanjut Idris dirinya bersama Wakil Walikota terpilih telah menyiapkan langkah-langkah untuk melaksakan janji-janji kampanye.
“Paling utama pastinya kita dahului dalam percepatan ekonomi di Kota Depok,” tandasnya.
Selanjutnya Walikota dan Wakil Walikota Depok terpilih nantinya akan dikukuhkan oleh Gubernur Provinsi Jawa Barat. -YN