Jakarta, TransNews.co.id-Untuk memastikan semua warga yang baru kembali dari mudik lebaran bebas Covid-19, Kelurahan Bukit Duri Jakarta Selatan melakukan tes swab antigen, Jumat (21/5/2021).
Menurut Lurah Bukit Duri, Ahmad Syarif disela peninjauan kegiatan, Jumat (21/5/2021) tes swab terhadap warga yang telah kembali dari mudik, merupakan upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
“Kegiatan yang sudah kita laksanakan adalah sweeping ke rumah-rumah warga, kemudian yang mudik kita berikan striker tanda isolasi mandiri, dan semua warga yang mudik kita swab antigen untuk memastikan semua sehat
“Tes swab antigen digelar oleh Puskesmas Kelurahan Bukit Duri dan dilaksanakan di wilayah RT 02 RW 12,”terangnya.
Ditempat yang sama Kepala Puskesmas Kelurahan Bukit Duri Drg Sondang menjelaskan, sebanyak 37 warga telah melakukan tes swab, sejak 17 Mei 2021,”ujarnya. (*)Editor:Nas